Zaman yang serba modern seperti sekarang ini memang sangat sarat akan perkembangan teknologi. Banyak orang yang sekarang menggunakan situs maupun website sebagai salah satu lading penghasilan. Website atau situs yang memiliki traffic yang tinggi tentu harus terlindungi dari berbagai ancaman yang akan melumpuhkan website anda.
Selain itu kecepatan akses di dalam website juga harus selalu diperhatikan demi kepuasan pengunjung yang mengakses website anda. Kedua hal ini akan anda peroleh jika memanfaatkan cloudflare.
Apa itu cloudflare? Simak terus artikel ini.
Fungsi Cloudflare
Jika anda sedang mencari informasi yang berkaitan dengan cloudflare, hal yang tepat jika anda mampir pada artikel yang kami buat ini. Kami telah merangkumkan berbagai informasi yang anda butuhkan mulai dari pengertian, kelemahan, kelebihan, hingga cara mendaftarkan website anda di Cloudflare. Berikut informasi selengkapnya,
-
Pengertian Cloudflare
Bagi anda yang masih awam mungkin masih banyak yang belum mengetahui apa sebenarnya yang dimaksud cloudflare. Cloudflare adalah suatu Content Delivery Network atau CDN yang mempunyai fitur-fitur yang lebih berkualitas dibandingkan dengan CDN standar yang biasanya ditawarkan.
Keberadaan cloudflare ini ada di tengah-tengah bagian antara suatu web hosting dan domain. Jika anda menggunakan cloudflare maka keamanan dari serangan DDoS akan lebih kuat. Selain itu cloudflare juga merupakan suatu sumber cache statis yang mampu membuat website yang anda miliki menjadi lebih cepat saat dimuat.
-
Darimana Cloudflare Berasal?
Setelah mengetahui pengertian tentang cloudflare tentu akan muncul berbagai pertanyaan seputar cloudflare termasuk darimana sebenarnya asal dari cloudflare atau dimana perusahaannya berada. Cloudflare merupakan suatu perusahaan yang ada di Amerika. Markas dari cloudflare sendiri ada di San Francisco dan juga California. Selain 2 markas ini, cloudflare juga memiliki banyak kantor tambahan yang tersebar di berbagai negara seperti di Singapura, London, Camphaign, Boston, dan Austin.
-
Kelebihan Cloudflare
Jika anda menggunakan cloudflare maka terdapat berbagai kelebihan yang dimiliki cloudflare sehingga dapat memberikan keuntungan bagi anda. Beberapa kelebihan cloudflare adalah anda akan dengan cuma-cuma mendapatkan SSL yang bisa digunakan untuk melakukan shaed host, anda akan memperoleh suatu penawaran yang berkaitan cloudflare sehingga anda akan bisa menggunakan beberapa domain.
Kemudian anda juga akan memperoleh jaminan keamanan dari suatu serangan DDoS jika melakukan suatu perubahan pada situs tersebut, anda dapat menyembunyikan IP address yang asli sehingga terhindar dari serangan hacker, dan masih banyak kelebihan yang lainnya.
-
Kelemahan Cloudflare
Jika ada kelebihan sudah pasti terdapat pula kelemahan. Kelemahan dari cloudflare terletak pada sistem keamanan cloudflare itu sendiri dimana para pengguna terblokir pada saat mengakses web yang sebab awalnya merupakan salah dalam pengisian captcha, cloudflare juga memiliki kemungkinan akan terkena eror pada angka-angka tertentu, seperti 502, 504, 522.
Kelemahan berikutnya adalah walaupun sudah meminimalisir serangan DDoS namun masih saja ditemukan DDoS attack yang menyebabkan suatu perubahan pada bagian ip. Masalah keamanan yang sangat ketat juga terkadang berdampak pada para pengunjung yang harus ikut memasukan captcha.
-
Solusi Ampuh Yang Ditawarkan Cloudflare
Beberapa solusi mengenai website juga ditawarkan oleh pihak cloudflare. Beberapa solusi tersebut diantaranya adalah kemampuan untuk mempercepat dan melindungi website yang anda miliki secara online, konten-konten yang ada pada website anda juga dapat dilakukan pengoptimalan, anda juga bisa menghapus karakter-karakter yang tidak penting pada website, dan sudah dapat diketahui bahwa solusi keamanan dari ancaman online juga aan anda peroleh jika menggunakan cloudflare.
-
Cara Mendaftar Dan Menggunakan Cloudflare
Agar anda bisa menggunakan cloudflare tentu anda harus melakukan suatu pendaftaran yang bisa anda lakukan sendiri. Anda bisa mendaftarkan website yang anda miliki pada cloudflare dengan beberapa cara yaitu secara manual dan juga secara otomatis. Cara otomatis bisa anda lakukan dengan catatan apabila penyimpanan website anda ada pada server hosting yang memiliki kerjasama dengan cloudflare.
Jika benar maka anda bisa dengan mudah melakukan suatu pengaturan. Cara manual bisa anda lakukan dengan diawali melakukan pendaftaran pada akun cloudflare dan tentunya memerlukn proses yang lebih panjang.
-
Cara Registrasi Cloudflare
Jika anda sudah yakin akan menggunakan cloudflare maka anda perlu melakukan suatu registrasi lanjutan setelah anda mendaftarkan akun cloudflare anda. Cara registrasi cloudflare anda harus memasukan domain yang anda miliki. Alamat IP dan juga nama domain akan langsung terdeteksi oleh cloudflare.
Langkah selanjutnya adalah anda harus masuk kedalam pengaturan keamanan dimana anda akan menemukan pilihan cache dan harus mengeklik kata next pada kolom yang terdapat di dalamnya. Jika proses tersebut telah selesai maka anda akan memperoleh namaserver yang digunakan pada pengaturan keamanan domain.
-
Pemberian Custom Domain Dengan Bantuan Cloudflare
Cloudflare merupakan suatu layanan bebas biaya yang ditujukan untuk situs atau web yang memiliki traffic cukup tinggi dan ramai. Cloudflare ini akan menawarkan kemudahan dalam pengubahan suatu web hosting tanpa harus lama menunggu perubahan nama server.
Anda dapat melakukan pemindahan hanya dalam hitungan menit dengan mudahnya jika menggunakan cloudflare. Pemindahan atau migrasi ini akan memakan waktu yang lebih lama jika anda tidak menggunakan cloudflare. Sehingga cloudflare akan sangat membantu meringankan beban anda.
-
Server Lokal Vs Cloudflare
Jika anda membandingkan anatara server lokal dan juga cloudflare maka ada beberapa nilai plus yang dimiliki oleh cloudflare. Nilai plus tersebut diantaranya adalah kecepatan akses di dalam negeri termasuk dalam kategori cepat karena memiliki rounting dengan jarak yang lumayan dekat, website anda tidak mudah terpengaruh dengan penggunaan server yang berstandar nasional yang dapat ditangkap oleh IP Indonesia.
Banyak orang juga yang mengatakan bahwa akses server lokal lebih lambat namun sebenarnya tidak semua server lokal demikian. Sebagai contoh server lokal dengan nama nusantarahost dimana kecepatannya akan baik di dalam maupun di luar negeri.
-
Masih Berminatkah Anda Menggunakan Cloudflare?
Dari beberapa hal yang berkaitan dengan cloudflare yang sudah dibahas sebelumnya kita dapat mengambil kesimpulan bahwa cloudflare ini sangat berguna untuk mempercepat akese serta melindungi website anda dengan baik dari ancaman-ancaman online yang menganggu keberlangsungan website yang anda kelola.
Namun anda juga tidak bisa meremehkan kemampuan dari server lokal yang ada di Indonesia apalagi karena letaknya atau lokasi server lokal lebih dekat dibandingkan dengan cloudflare yang merupakan server luar negeri. Keputusan untuk menggunakan cloudflare kembali lagi kepada anda sekalian.
Demikianlah beberapa informasi yang bisa kami sampaikan untuk anda seputar cloudflare. Jika anda berminat menggunakan cloudflare ini tentunya anda akan memperoleh banyak keuntungan, akan tetapi adanya kelemahan cloudflare sesuatu yang juga bisa anda terima. Semoga informasi ini dapat menambah ilmu pengetahuan yang positif untuk anda sekalian.